pengumuman

pengumuman
Home » , , » KPU NTB Janjikan Pilkada Transparan Dan Berkualitas

KPU NTB Janjikan Pilkada Transparan Dan Berkualitas

Written By Unknown on Kamis, 28 Maret 2013 | 09.19



Mataram, 27/3 (Antara) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) berjanji akan menyelenggarakan pemilihan kepala daerah (pilkada) yang transparan dan berkualitas agar menghasilkan pemimpin yang amanah.

"Insya Allah dengan dukungan dari semua pihak kami akan menyelenggarakan pilkada yang transparan, fair, berkualitas, dan yang lebih utama sesuai dengan perundang-undangan," kata Ketua KPU Provinsi NTB Fauzan Khalid, pada pleno KPU NTB dengan agenda penentuan nomor urut pasangan calon peserta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, di Mataram, Rabu.

Penentuan nomor urut itu dengan cara diundi, masing-masing pasangan calon diminta mengambil kertas undian berisi nomor yang dibungkus pita. Pengundian dilakukan berdasarkan nomor urut saat pasangan calon itu mendaftar di KPU NTB.

Pasangan calon Harun Al Rasyid dan TGH Lalu Muhyi Abidin yang menggunakan sandi politik Harum, lebih dulu mengambil kertas undian dan mendapat nomor urut 3, kemudian diikuti pasangan calon DR KH Zulkifli Muhadli dan Prof DR H Muhammad Ichsan atau Zul-Ichsan yang mendapat nomor urut 4.

Selanjutnya pasangan calon TGH M Zainul Majdi dan Muhammad Amin atau TGB-Amin, yang mendapat nomor urut 1, dan pasangan calon H Suryadi Jaya Purnama dan Johan Rosihan atau "Suryadi-Johan" yang mendapat nomor urut 2.

Keempat pasangan calon itu ditetapkan sebagai peserta dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB periode 2013-2018, oleh KPU NTB pada 25 Maret 2013.

Pengundian nomor urut pasangan calon peserta pilkada NTB itu disaksikan lebih dari dua ribu massa pendukung keempat pasangan calon itu.

Fauzan mengharapkan penyelenggaraan pilkada itu didukung semua pihak, baik dari pasangan calon, tim kampanye, partai politik pendukung, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pihak lainnya sehingga pesta demokrasi itu dapat berlangsung aman dan damai, serta lancar.

"Atas dukungan semua pihak, maka pelaksanaan pilkada ini akan dapat terlaksana dengan jujur, aman dan damai, serta berkualitas, sehingga NTB akan memiliki gubernur dan wakil gubernur yang amanah, berkarakter, dan mampu membawa NTB ke arah yang lebih baik," ujarnya.

Setelah pengundian nomor urut pasangan calon itu, maka tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB periode 2013-2018, akan berlanjut ke tahapan kampanye yang dijadwalkan 26 April hingga 9 Mei, atau tiga hari sebelum tahapan pemungutan suara 13 Mei 2013.

Fauzan meminta tim kampanye masing-masing pasangan calon akan menertibkan sendiri berbagai alat peraga yang terpampang di lokasi strategis.

"Itu lebih baik jika diturunkan sendiri oleh tim kampanye masing-masing pasangan calon, karena pihak terkait seperti Bawaslu dan aparat berwajib akan menurunkannya jika masih terlihat," ujarnya. (*)
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Humas PKS Lotim
Copyright © 2011. PKS Gumi Selaparang | Lombok Timur - NTB - All Rights Reserved
Template Created by Mas Template
Proudly powered by Blogger