Mataram - Ratusan kader dan simpatisan Partai Keadilan Sejahtera
(PKS) Kota Mataram gelar aksi turun jalan di sekitar Kota Mataram, Selasa
(7/5/2013).
Mereka menuntut agar acara debat
kandidat pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur provinsi Nusa
Tenggara Barat (NTB) diadakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan Komisi
Pemilihan Umum (KPU).
Salah seorang kader PKS, H.
Musleh Kholil dalam orasinya menegaskan, kondisi daerah NTB hingga saat ini
masih aman masih menjunjung kedamaian sehingga tidak realistis jika debat
kandidat dibatalkan karena alasan keamanan.
Muslih menyebut, dibatalkannya
acara debat kandidat tersebut karena ada intervensi oknum-oknum tertentu yang
memiliki kepentingan.
“Kampanye terbuka dengan
mengerahkan massa besar itulah yang lebih memicu terjadinya konflik,” tegas
anggota DPRD NTB ini. (ari)
Sumber: Lombokita.com
0 komentar:
Posting Komentar